Showing posts with label Komputer. Show all posts
Showing posts with label Komputer. Show all posts

Friday, January 6, 2017

Cara Mengisi Tinta Printer Canon IP 2770

Cara Mengisi Tinta Printer Canon IP 2770 - Menggunakan refill tinta yang anda beli sendiri di toko komputer membutuhkan ketelitian lebih. Apalagi jika anda belum pernah membuka cartridge printer canon sebelumnya, harus ekstra hati-hati jika tidak ingin terjadi masalah kerusakan mesin di dalamnya. Beli lah tinta refill isi ulang yang berkualitas jika anda menginginkan hasil cetakan yang memuaskan.

Cara Mengisi Tinta Printer Canon IP 2770

Printer canon iP 2770 memakai tinta jenis inkjet dan cara mengisi ulang tinta yang sudah habis, anda diharuskan membuka casing printer lalu mengambil cartridge nya kemudian melakukan suntuk pada titik-titik yang sudah ditentukan.

Ada dua jenis cartridge printer pixma iP2770 yaitu 'Hitam' dengan satu titik suntikan dan 'Warna' dengan tiga titik suntikan.

Perlengkapan Yang Harus Disediakan

  • Tinta refill yang akan diisikan
  • Jarum untuk melubangi cartridge printer
  • Tisu atau kain untuk membersihkan cartridge yang sudah di refill
  • Secangkir kopi hangat untuk meminimalisir rasa gugup, gemetar dan cemas

Cara Mengisi Tinta Printer Canon Pixma iP 2770


  • Hidupkan printer, tunggu sebentar samapi indikator lampu tidak berkedip
  • Buka tutup casing kemudian keluarkan cartridge printer dengan menekan ke bawah secara perlahan
  • Buang kertas label yang menempel pada bagian atas cartridge, lihat titik penyuntikan (3 untuk warna, 1 untuk hitam)

Cara Mengisi Tinta Printer Canon IP 2770

  • Hati-hati dengan chip kuning di bagian bawah cartridge, jangan sampai disentuh atau tersentuh tangan
  • Gunakan jarum atau paku kecil untuk melubangi cartridge, umumnya disediakan dalam paket pembelian refill tinta
  • Suntikkan tinta secara perlahan, jangan berlebihan karena tinta bisa banjir. Anda tidak perlu menyuntikkan tinta refill sampai habis, secukupnya saja
  • Setelah selesai, tutup kembali titik-titik penyuntikan yang berlubang dengan lakban atau isolasi
  • Pasang kembali cartridge ke printer dengan cara menekan ke atas secara perlahan
  • Tutup casing printer dan tunggu sebentar sampai cartridge yang baru diisi selesai dikenali

Masalah Umum Setelah Mengisi Tinta Printer Canon iP2770

Setelah cartridge diisi ulang dan dimasukkan kembali ke printer, umumnya printer canon akan mendeteksi 'cartridge kosong' atau 'cartridge tidak terdeteksi'.

Hal ini merupakan masalah biasa yang terjadi saat pertama kali anda melakukan refill cartridge printer. Masalah lain yaitu indikator lampu orange berkedip-kedip dan printer tidak bisa digunakan untuk mencetak dokumen.

Cara Mengisi Tinta Printer Canon IP 2770

Untuk memperbaiki, anda tinggal menekan dan menahan tombol resume/reset selama 5 - 6 detik dan printer cannon ip 2770 bisa mencetak lagi.

Bonus Tips

Cara mengisi tinta printer canon ip 2770 menggunakan tinta refill memang lebih murah bila dibandingkan membawa printer ke teknisi komputer untuk diisi ulang. Namun, jika anda menginginkan printer yang awet dan tahan lama anda dapat membeli cartridge original canon.

Selain menjaga keawetan printer canon ip 2770, cartridge original memiliki hasil cetak yang jauh lebih baik dari tinta refill.

Saturday, June 25, 2016

Beberapa Perintah Dasar Linux Debian

Beberapa Perintah Dasar Linux Debian - Perintah-perintah (command) dasar di GNU/Linux di jalankan di suatu terminal shell yang biasa disebut terminal atau console. Terminal atau console ini dikenal dengan istilah command line interface (CLI) yang bisa diaktifkan dengan cara klik menu Applications - Accessories - Terminal.

Perintah Dasar Linux Debian

Selain itu bisa juga dengan bekerja diconsole murni dengan menakan kombinasi tombol ctrl+alt+F1 dimana F1 bisa diganti sampai F6. Untuk kembali ke mode Grafical User Interface (GUI) tekan ctrl+alt+F7.

Baca Juga: Cara Alami Menurunkan Kolesterol Tinggi

Berikut ini beberapa command yang umum terdapat di setiap distribusi GNU/Linux khususnya distribusi Ubuntu.

1. login

Fungsi : Untuk masuk ke dalam jaringan .

Keterangan : Setiap pemakai sah dari sistem UNIX mempunyai identifikasi pemakai

sendiri (ID).

2. password

Fungsi : Memasukkan kata sandi setelah login.

Keterangan : Untuk pemakai yang baru didaftar oleh SUPER USER maka user tidak

perlu memasukkan kata sandi. Untuk menjaga kerahasiaan, pengetikan

tombol password tidak ditampilkan di layar.

3. login

Fungsi : Untuk membuat atau mengubah kata sandi .

4. who

Fungsi : Untuk mengetahui daftar pemakai yang sedang aktif (login).

5. finger

Fungsi : Finger mempunyai kegunaan hampir sama dengan who, hanya saja

finger menyediakan informasi identitas user yang lebih lengkap dari ada

who.

6. logout

Fungsi : Untuk keluar dari sistem atau mengakhiri satu sesi login .

Keterangan : Bila pemakai akan mengakhiri penggunaan terminal sebaiknya

menjalankan perintah ini, agar hak akses pada log in-nya tidak

disalahgunakan oleh orang lain yang tidak berhak.

7. exit

Fungsi : Untuk keluar dari sistem .

Keterangan : Sama dengan perintah log out.

8. whoami

Fungsi : Untuk mengetahui user siapa yang digunakan sedang login di suatu

komputer/terminal.

Keterangan : Digunakan bila menemukan terminal yang belum logout atau exit dan

ingin mengetahui milik siapa terminal tersebut diaktifkan.

9. date

Fungsi : Menunjukkan atau mengatur tanggal.

10. cal

Fungsi : Mencetak kalender mulai tahun 0000 s/d 9999.

11. ls

Fungsi : Menampilkan daftar file dalam directori aktif.

Keterangan : Perintah ini akan menampilkan informasi mengenai directori dan file.

Bentuk sederhana perintah ls akan menampilkan hanya nama file. Bentuk panjang ditandai dengan menggunakan option –l, yang akan

menampilkan nama-nama file beserta informasi untuk setiap file yang

ditampilkan.

Option-option yang disediakan :

-a : Tampilkan semua file di directory termasuk isian.

-o : Tampilkan hanya nama directory

-g : Cetak ID kelompok hanya untuk bentuk panjang

-I : Cetak nomor untuk setiap pemakai

-l : Tampilkan seluruh file secara lengkap

-o : Cetak ID pemakai (bila pemakai –1)

-r : Ubah urutan pengaturan nama file yang telah disusun

-t : Atur nama file berdasarkan waktu modifikasi terakhir, tidak berdasarkan

nama

-o : Atur nama file berdasarkan waktu akses terakhir.

Untuk option nama, bila “nama” merupakan sebuah directory, perintah itu mencetak

informasi yang diminta dengan pilihan (option) bagi semua file dalam directori. Bila

“nama” sebuah file, maka hanya informasi file bersangkutan yang dicetak.

12. chmod

Fungsi : Mengubah permission suatu direktori/file.

Format : chmod 777 nama_file

13. clear

Fungsi : Bersihkan layar, (sama dengan perintah CLS di DOS) .

Format : clear atau bisa juga tekan kombinasi tombol ctrl+D

14. cmp

Fungsi : Membandingkan file1 dan file2 serta laporkan perbedaannya.

Format : cmp file1 dan file2

Keterangan : Perintah ini tidak akan melaporkan apa-apa jika file tersebut identik

(sama persis).

15. cp

Fungsi : Menggandakan file1 menjadi file2.

Format :

$ cp file1 file2 mengcopy file1 ke file2 →

$ cp coba3 /home/syarif/nsmail mengcopy file coba3 ke direktori lain →

Keterangan : Perintah cp akan meng-copy satu file ke file lain atau meng-copy satu file

atau lebih ke sebuah direktori.

16. rm

Fungsi : Menghapus file.

Format : rm nama-file.

atau

rm /path_file_berada

17. mv

Fungsi : Memindahkan letak suatu file atau bisa juga buat rename nama file.

Format :

$ mv file1 file2 Renama file1 menjadi file2 →

$ mv coba3 /home/syarif/nsmail Memindahkan file coba3 ke direktori lain →

Keterangan : mv akan memindahkan satu file ke file lain atau memindahkan satu file

atau lebih, ke sebuah direktori.

18. cat

Fungsi : Menampilkan isi sebuah file (sama dengan perintah TYPE pada DOS). Cat

berfungsi untuk mencetak ke layar monitor isi dari sebuah file text. Jika

file dililihat menggunakan perintah ini bukan file text maka akan keluar

karakterkarakter aneh pada layar.. Untuk menghindari tercetaknya

karakter-karakter aneh tersebut dapat digunakan perintah cat –v.19. more

Fungsi : Menampilkan isi text file per layar.

Format : more nama-file

Keterangan : Dengan perintah ini isi file dapat ditampilkan perlayar sehingga dapat

diperiksa secara detail. Tekan spasi untuk melihat isi file di layar

berikutnya.

20. history

Fungsi : Menampilkan perintah-perintah yang telah digunakan sebelumnya.

Format : history

21. wc

Fungsi : Menghitung jumlah kata, jumlah baris dan jumlah karakter dalam suatu

file .

Format : wc nama-file

22. man

Fungsi : Singkatan dari manual yaitu untuk menampilkan halaman manual untuk

semua perintah UNIX. Perintah ini sangat bermanfaat bagi setiap

pemakai UNIX karena dapat membantu mengingat kembali perintah-

perintah UNIX.

Format : man nama-perintah

23. grep

Fungsi : Mencari isi suatu file di sembarang directori.

Format : grep –n ‘nama-file’ di-direktori

Keterangan : Perintah grep akan mencari suatu variable dalam suatu baris tertentu, di

dalam sembarang direktori pada semua file. Grep sangat berguna untuk

menemukan kata tertentu dalam beberapa dokumen atau mencari

adanya sebuah variable dalam sekelompok program.

Misalnya : grep –n ‘shutdown’ /etc/*.

24. mkdir

Fungsi : Membuat direktori.

Format : mkdir nama-direktori

~$ mkdir coba1 coba2 coba3 (membuat 3 direktori sekaligus)

Keterangan : Di DOS peritahnya adalah MD (make directory)

25. rmdir

Fungsi : Menghapus direktori yang kosong .

Format : rmdir nama-direktori

~$ rmdir coba1 coba2 coba3 (menghapus 3 direktori sekaligus)

Jika directori yang dihapus tidak ada maka akan ditampilkan pesan.

Keterangan : Di DOS peritahnya adalah RD (remove directory).

26. pwd

Fungsi : Menunjukkan direktori aktif.

Format : pwd

27. cd

Fungsi : Masuk kelokasi direktori tertentu.

Format : cd path-direktori

Contoh :

~$ cd /etc , maka akan pindah ke direktori etc

28. adduser

Fungsi : Menambahkan user baru disistem.

Format : adduser nama-user

29. ps

Fungsi : Digunakan untuk memonitoring informasi tentang proses yang aktif

dalam sistem UNIX.

Format : ps -aux30. kill

Fungsi : Digunakan untuk menghentikan proses yang sedang berjalan.

Format : kill id-proses

Keterangan : Id proses dapat dilihat pada kolom PID pada keluaran perintah ps -aux

diatas.

31. &

Fungsi : Menjalankan program di belakang layar (multitasking).

Format : & nama-program

32. bc

Fungsi : Perintah bc dapat digunakan sebagai calculator.

Keterangan : Fasilias ini tida ada pada versi UNIX standar.

33. pr

Fungsi : Mencetak isi file ke printer.

Format : pr nama-file > /dev/lp0

34. write pemakai [tty]

Fungsi : Mengirim pesan ke pemakai yang sedang login.

Keterangan : Write akan membuat hubungan dari keyboard ke layar pemakai yang

ditentukan. Apa saja yang diketikkan dari keyboard akan tampak di layar

penerima.

35. mesg [pilihan]

Fungsi : Menolak pesan dari pemakai lain.

Keterangan : Anda dapat juga menolak pesan yang dikirim dengan memakai perintah

write. Perintah ini tidak dapat menolak ijin bagi super user untuk

mengirim pesan.

36. mail [penerima]

Fungsi : Mengirimkan dan membaca pesan berupa surat.

Keterangan : Mail adalah sebuah program pengiriman elektronik yang mengirimkan

pesan ke user lain atau membaca pesan dari user lainnya.

37. wall

Fungsi : Pengiriman pesan oleh super user.

Keterangan : Bagi super user, sistem operasi UNIX menyediakan pengiriman pesan

keseluruhan pemakai yang sedang log in saat itu dan perintah ini hanya

dapat dilakukan oleh super user.

Sumber : Beberapa Perintah Dasar Linux Debian

Sunday, June 19, 2016

Mengapa Ada Garis Menonjol Huruf F dan J Pada Keyboard

Mengapa Ada Garis Menonjol Huruf F dan J Pada Keyboard - Coba perhatikan tombol "F" dan "J" pada keyboard kamu. Apakah terdapat suatu keanehan yaitu adanya tonjolan yang memiliki bentuk mulai dari titik, memanjang, hingga spiral. Nah, itu yang akan jadi pokok bahasan kali ini.

Mengapa Ada Garis Menonjol Huruf F dan J Pada Keyboard

Mungkin diantara kita sudah mengetahui mengapa dibuat seperti itu. Terlebih sudah banyak yang telah membahasnya. Namun tidak ada salahnya untuk membahasnya kembali. Jadi bagi yang belum tahu, pernahkah kamu bertanya, "Apakah kegunaan tonjolan ini?"

Baca Juga: Ulasan Unik Mengenai Orang Kidal

Ternyata tonjolan ini dibuat dengan tujuan yang sederhana yaitu, memudahkan orang yang mengetik ala touch typing untuk mengetahui kedua posisi jari telunjuk kiri mereka (pada huruf “F”) dan jari telunjuk kanan mereka (pada huruf “J”). Jadi mereka tidak perlu lagi melihat ke keyboard dengan maksud apakah posisi jari mereka sudah benar atau tidak sekaligus dapat menghemat waktu ketika mengetik.

Touch Typing

Touch Typing

Apa itu touch typing? Touch typing merupakan salah satu cara orang mengetik tanpa menggunakan indra pengelihatan ketika mengetik. Orang yang mengetik dengan cara touch typing akan menempatkan ke-delapan jari mereka di sepanjang baris horizontal pada tengah-tengah keyboard, yaitu tombol huruf "A", "S", "D", dan "F". Sedangkan tangan kanan berada di tombol "J", "K", "L", dan ";".

Oh ya, sebagai tambahan, sebenarnya ada satu keyboard yang tidak memiliki tonjolannya pada huruf "F" dan "J" yaitu, keyboard virtual.

Sumber : Mengapa Ada Garis Menonjol Huruf F dan J Pada Keyboard

Friday, June 17, 2016

Cara Memperbaiki Touchpad Laptop

Cara Memperbaiki Touchpad Laptop - Touchpad adalah perangkat penunjuk (pointer) yang terdiri dari permukaan khusus yang bisa menerjemahkan gerakan dan posisi jari pengguna ke posisi relatif di layar. Touchpad adalah fitur umum dari laptop dan juga digunakan sebagai pengganti mouse komputer di space meja yang kecil.

Cara Memperbaiki Touchpad Laptop

Touchpad memberikan bantuan khusus bagi pengguna untuk mengerjakan pekerjaan yang selalu mengandalkan mouse secara berlebihan. Touchpad mempunyai ukuran yang bervariasi tetapi jarang dibuat lebih dari 40 cm² (6,3 x 6,3 cm atau sekitar 6 inci²). Touchpad juga dapat ditemukan pada Personal Digital Assistant (PDA) dan beberapa media player portabel, seperti iPod menggunakan click wheel.

Baca Juga: Sifat Positif Hewan Yang Perlu di Contoh Oleh Manusia

Beberapa penyebab umum yang mengakibatkan Touchpad pada Laptop tidak berfungsi sebagai mana mestinya. diantaranya adalah :
  • Laptop terkena serangan virus
  • Touchpad kotor karena terkena debu / noda
  • Touchpad terkena minyak keringat
  • Driver touchpad hilang atau belum terinstal
  • Kesalahan settingan pada program touchpad
  • Kerusakan Hardware (touchpad)
  • Kerusakan Driver
  • Driver belum terinstall
  • Kesalahan setting touchpad
  • File system corrupt

Berikut beberapa cara yang terbukti ampuh dalam memperbaiki Touchpad yang tidak berfungsi normal pada laptop yang biasa dialami oleh pengguna laptop :

A. Membersihkan Debu dan Minyak

Taouchpad pada laptop mempunyai sifat sensitif , artinya jika touchpad sampai kotor atau tertutup debu tentunya mengurangi sensitivitas touchpad itu sendiri , ada baiknya untuk selalu melakukan perawatan dengan membersihkan seluruh bagian laptop dengan kain kanebo (jangan terlalu basah) atau coba bersihkan dengan Alkohol untuk membersihkan Noda membandel sisa makanan yang sulit di bersihkan dengan air biasa

B. Download Driver Resmi Touchpad

Pada saat pertama kali menggunakan laptop / notebook, memang touchpad kita sudah secara otomatis dapat dipakai, tetapi jangan lupa juga untuk melakukan instalasi driver touchpad yang disediakan di website resmi vendor laptop kita. seperti Asus, Toshiba, HP, Acer, Lenovo, dll. karena dengan instalasi driver touchpad, maka akan mengurangi resiko terjadinya error. Alamat download driver masing-masing vendor :
  • Dell - http://www.dell.com/support/home/us/en/19/Products/?app=drivers
  • Toshiba - http://support.toshiba.com/drivers
  • Apple - https://support.apple.com/en_US/downloads
  • Asus - http://support.asus.com/download
  • Acer - http://www.acer.co.id/ac/en/ID/content/drivers
  • Vaio - http://esupport.sony.com/p/select-system.pl?DIRECTOR=DRIVER
  • Axioo - http://drp.su/drivers/notebooks/?v=AXIOO&l=en

C. Scanning Software Antivirus

Virus / malware memang menimbulkan dampak signifikan pada hardware, baik internal maupun eksternal. Biasanya virus mengacaukan program sistem, sehingga berbagai hardware tidak dapat berjalan dengan maksimal. Contohnya yang terjadi pada kasus touchpad yakni kursor tidak dapat bergerak atau kursor bergerak sendiri.

Alangkah baiknya sebelum melakukan perbaikan lebih lanjut anda melakukan Scanning untuk membersihkan Virus pada laptop anda secara Full .

D. Setting di Control Panel

Mungkin saja Toucpad anda tidak berfungsi secara normal dikarenakan kesalahan pencet yang merupakan kombinasi tombol untuk mematikan Toucpad pada laptop yaitu Fn + Ikon Touchpad , anda bisa mengaktifkanya kembali lewat Control Panel dengan Cara Control Panel - Harware and Sound - Device and Sound - TAB Device Setting pilih Enable pada Synaptics Touchpad

E. Hapus Driver Mouse / Touchpad

Apabila settingan touchpad sudah sesuai (on/aktif) maka barangkali kesalahan ada pada software bawaan dan touchpad masih belum bekerja dengan normal. Masuk ke control panel –> system –> device manager. kemudian cari bagian mice and other pointing device –> klik simbol di sampingnya kemudian hapus driver yang bernama Synaptics PS/2 Port Touchpad dengan cara arahkan pointer mouse di driver tsb –> klik kanan –> pilih delete.

Setelah anda delete driver, restart kembali laptopnya dan driver touchpad akan refresh kembali dengan automatic install saat OS windowsnya up kembali.

F. Memperbaiki Melalui Registry

Dalam beberapa kasus touchpad tidak berfungsi normal antara tombol kanan dan kiri terbalik , atau laptop tidak bisa melakukan klik sama sekali maka bisa di coba memperbaiki dengan melakukan edit pada registry windows
  1. Masuklah kedalam regirtry editor (regedit) carany, klik star= > "RUN"isi tab dengan kata "regedit" setelah ituklik OK.
  2. Carilah key berikut ini HKEY_CURRENT_USER => Control Panel=>mouse
  3. Perhatikan disebelah kanan cari value "swapmousebutton" biasanya paling bawah=> klik 2x (double klik) maka akan muncul kotak dialog "edit string", pada tab "value data" rubah nilai menjadi 0, setelah itu klik OK.
  4. Restart komputer anda.

H. Matikan Laptop

Terkadang banyak cara telah dicoba untuk memperbaiki Toucpad yang tidak berfungsi dengan normal , pointer bergerak sendiri kekanan dan ke kiri namun tidak berhasil , kemudian saya coba cabut baterai laptop dan diamkan laptop dalam kondisi tidak teraliri listrik selama 2 jam setelah itu coba pasang baterai kembali mungkin dengan cara ini Touchpad anda bisa berjalan normal seperti yang saya alami . Mungkin hal seperti ini diakibatkan oleh konsleting listrik.

I. Restore Setting BIOS

Cara ketiga untuk mengatasi Toucpad tidak berfungsi adalah dengan melakukan restore settingan BIOS , anda harus berhati-hati kalau menggunakan cara ini karena kalau sampai salah bisa menyebabkan sistem gagal melakukan Booting karena BIOS setiap laptop itu berbeda - beda alangkah baiknya jika anda mengikuti tutorialnya berikut :
  1. Matikan atau restart laptop anda.
  2. Setelah itu tekan tombol F2 pada keyboard secara cepat ketika laptop melakukan booting. maka akan muncul menu BIOS. (jika kurang cepat, maka anda harus melakukannya dari ulang).
  3. lalu tekan tombol F9, untuk mengubah settingan menjadi default.
  4. terakhir tekan tombol F10 untuk keluar.

J. Ganti Touchpad baru

Jika perbaikan sistem yang dilakukan masih tidak bisa mengatasi Touchpad yang bermasalah alangkah lebih baiknya kalau ditanyakan pada ahlinya (Tukang Servis) mungkin memang sudah kerusakan hardware dan harus diganti.

Sumber : Cara Memperbaiki Touchpad Laptop

Thursday, May 26, 2016

Cara Membuat Jaringan LAN

Cara Membuat Jaringan LAN - Jaringan LAN merupakan jaringan komputer local yang digunakan untuk area terbatas seperti rumah,gedung ataupun sekolah. Jaringan LAN sangat mudah dibuat karena hanya membutuhkan beberapa peralatan dan setting pada Komputer.

Cara Membuat Jaringan LAN

Baca Juga: Biodata dan Profil Rio Haryanto

Alat untuk membangun sebuah jaringan LAN

Router

Router adalah jantung pada sebuah jaringan. Router berfungsi untuk menghubungkan jaringan satu dengan jaringan lain. Dalam kasus ini, router menghubungkan jaringan internet dengan jaringan LAN

Switch

Berbeda dengan router, switch berfungsi untuk menghubungkan masing-masing komputer pada sebuah jaringan LAN

Ethernet Card

Ethernet card adalah sebuah adapter untuk mencolokkan kabel ethernet sehingga komputer bisa tersambung menuju jaringan. Biasanya, pada komputer-komputer terbaru, kartu ini telah disematkan secara onboard sehingga anda tidak perlu untuk membeli lagi.

Ethernet Cable

Yaitu kabel yang digunakan untuk menghubungkan komputer ke router atau bisa juga komputer satu dengan komputer lain. Ujung pada kabel ini diberi sebuah konektor yang disebut RJ-45. RJ-45 memiliki 2 settingan, yaitu straight dan cross. Straight digunakan untuk menghubungkan komputer ke router sedangkan cross digunakan untuk menyambungkan komputer langsung dengan komputer.

Modem

Jika anda ingin menghubungkan jaringan anda ke internet, maka anda juga harus membeli sebuah modem. Jika anda tidak membeli sebuah modem, maka komputer anda hanya bisa berkomunikasi dengan komputer lain yang terdapat pada jaringan LAN tersebut.

Peralatan lain


Crimping tool, LAN tester, gunting, multimeter

Crimping tool digunakan untuk menyambungkan RJ-45 dengan kabel ethernet. LAN tester digunakan untuk testing kabel LAN telah berfungsi atai tidak. Sebagai alternatif untuk mempercepat ataupun mempermudah pekerjaan anda, anda bisa meminta tolong kepada penjual kabel ehternet misalnya untuk sekaligus memasangkan RJ-45 sehingga anda tinggal memasangkan kabel-kabel tersebut menuju router dan komputer.

Sebelum menyiapkan peralatan di atas. sangat disarankan anda melakukan perencanaan terlebih dahulu, yaitu meliputi jumlah komputer, luas area, dengan begitu anda bisa membuat rancangan kabel yang efektif sehingga bisa menghemat biaya yang dibutuhkan. anda bia menggunakan software seperti paint untuk membuat rancangan penataan jaringan LAN Anda. Setelah itu, barulah anda beli perlengkapan yang diperlukan dan pasangkan perlatan-peralatan di atas.

Berikut adalah model yang akan kita pakai untuk membangun jaringan LAN (bisa juga untuk Warnet). sumber gambar (microsoft.com)

LAN

1. Adalah Internet
2. Adalah modem sekaligus Router yang menghubungkan komputer server menuju internet
3. Komputer server
4. Switch

Setelah hardware terpasang, sekarang adalah tahap untuk setting software. setting ini meliputi instalasi OS, setting network connection, konfigurasi TCP/IP address, terakhir adalah uji coba jaringan yang telah anda pasang.

Mengaktifkan Internet Connecting Sharing

ICS bertujuan untuk membagikan koneksi internet komputer host menuju komputer lainnya.

Untuk mengaktifkan ICS pada komputer server, silahkan buka Control Panel, klik Network and Internet, klik Network and Sharing Center, klik Change Adapter Center, Klik kanan pada koneksi yang ingin anda bagikan, klik Properties, klik tab Sharing, lalu centang kotak Allow other network users to connect through this computer’s Internet connection, simpan.

Oke, sampai tahap ini, hanya komputer server yang bisa terhubung ke internet. Setelah koneksi dibagikan, maka masing-masing komputer harus mendapatkan IP address. Caranya,

buka Control Panel, klik Network and Internet, klik Network and Sharing Center, klik Change Adapter Center.

Klik kanan pada Koneksi LAN, Klik Properties

Klik Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4) atau Internet Protocol Version 6 (TCP/IPv6), kemudian pilih properties

klik Obtain an IP address automatically atau Obtain an IPv6 address automatically.

Sumber : Cara Membuat Jaringan LAN

Monday, May 23, 2016

Cara Mengembalikan File di Laptop yang Terhapus Permanen

Cara Mengembalikan File di Laptop yang Terhapus Permanen - Di internet telah beredar banyak tutorial cara mengembalikan file yang hilang atau tidak sengaja di hapus secara permanen. File yang sudah tidak dapat ditemukan di recycle bin lagi tersebut mungkin adalah file penting Anda. File tersebut sebenarnya dapat dengan mudah dikembalikan tanpa menggunakan sotfware tambahan.

Cara Mengembalikan File di Laptop yang Terhapus Permanen

Mungkin sebagian dari Anda akan mengira cara ini pasti menggunakan cmd. Tapi tenang, Anda yang malas mengetik di command promp tidak perlu lagi menggunakan cmd untuk mempraktekkaan tutorial ini. File terhapus Anda tetap akan kembali tanpa cmd walaupun Anda tidak punya salinannya di flashdisk, memory card hp, atau blackberry Anda.

Baca Juga: Tips Men-Charger Baterai Smartphone Agar Tahan Lama

Cara Mengembalikan File di Laptop yang Terhapus Permanen

Baiklah, langsung saja berikut ini saya jelaskan caranya :
  • Klik kanan pada folder yang berisi file Anda yang terhapus.
  • Kemudian cari menu Restore previous versions.
  • Pilih tanggal dan jam dimana Anda yakin file tersebut masih ada.
  • Jika muncul tombol konfirmasi Restore/Cancel, pilih saja Restore.
  • Tunggu sampai proses selesai.

Setelah itu isi folder tersebut akan kembali seperti tanggal yang Anda pilih saat Anda memilih waktu pada langkah ketiga di atas. Silahkan cek apakah file tersebut sudah kembali atau belum. Jika belum, coba ulangi semua proses di atas dengan memilih waktu yang lebih lama.

Demikian cara sederhana mengembalikan file yang terhapus. Semoga file penting Anda berhasil di selamatkan.

Sumber : Cara Mengembalikan File di Laptop yang Terhapus Permanen

Monday, May 16, 2016

Cara Menghilangkan Virus Autorun.inf

Cara Menghilangkan Virus Autorun.inf - Sudah sekarang kita langsung saja ikuti cara dibawah ini. langkah ini cukup praktis untuk menghilangkan file : autorun.inf yang tidak terdeteksi :

Cara Menghilangkan virus Autorun.inf

Baca Juga: Etika Mengakhiri Hubungan Cinta

Boot komputer dengan modus Safe mode.

  1. Jalankan aplikasi Command Prompt (Start >> Run >> cmd.exe) Bisa juga (Start >> All Programs >> Accessories >> Command Prompt)
  2. Ketikkan drive USB tersebut (misalnya E: kemudian tekan [Enter])
  3. Ketikkan ATTRIB -R -A -S -H AUTORUN.INF, kemudian tekan [Enter]
  4. Ketikkan DEL AUTORUN.INF, kemudian tekan [Enter]

Setelah selesai, komputer dapat di Restart dalam mode Normal.

Penjelasan:

ATTRIB adalah modul yang dipergunakan untuk mengubah atribut sebuah file.

  • R adalah perintah untuk menghilangkan mode “Read Only”
  • A adalah perintah untuk menghilangkan mode “Archive”
  • S adalah perintah untuk menghilangkan mode “System”
  • H adalah perintah untuk menghilangkan mode “Hidden”
  • DEL adalah perintah untuk menghapus file

Oke sekian dulu pembahasan saya mengenai Cara Menghilangkan virus autorun pada flashdisk dan Komputer, semoga bermanfaat.

Sumber : Cara Menghilangkan Virus Autorun.inf