Thursday, January 5, 2017

Tips Cara Mengelola Website

Tips Cara Mengelola Website - Mungkin Anda saat ini sedang bertanya kenapa website Anda semakin hari semakin tidak membaik, bahkan turun dari serp. Hal ini mungkin menjadi salah satu pertanyaan besar untuk Anda saat ini. Kesalahan dalam mengelola website memang tidak banyak yang menydari hal ini. Disini saya akan memberikan sedikit tentang tips mengelola website akan bisa terus berada di halaman pencarian dan utamanya untuk terus bertahan di halaman pencarian.

Tips Cara Mengelola Website

Ini bukan pekerjaan yang mudah, karena kita tahu bahwa pesaing kita mungkin saja juga melakukan hal yang tentu saja tidak kita ketahui. Untuk satu hal ini yang wajib kita lakukan adalah memperbaiki diri atau menata ulang dengan baik, sehingga website bisa terus di halaman pencarian tanpa harus ada penurunan. Berikut ini beberapa Tips Cara Mengelola Website yang harus Anda lakukan agar website bisa terus dihalaman pencarian.

Update Posting


Yang pertama satu hal yang sering kita lupakan adalah tentang postingan website kita, ini memang suatu pekerjaan mudah, namun tidak banyak dari beberapa orang mau melakukan posting dengan agen yang tepat. Banyak yang salah dalam hal ini, perlu Anda ketahui juga bahwa mau bagaimana pun google atau mesin pencari lainnya, sangat senang dengan website yang terus memberikan informasi terbaru, itu artinya jika website Anda saat ini tidak sering melakukan update tentu akan mudah tergeser dengan pesaing Anda.

Untuk melakukan posting tidak ada anjuran untuk setiap hari, namun setidaknya dalam satu minggu minimal harus ada yang baru atau mungkin dalam satu bulan 3 kali posting ini akan memberikan dampak positif untuk website Anda. Ingat…!!! mesin pencari akan terus berkembang untuk mencari website yang selalu memberikan informasi terbaru.

Cek kecepatan situs Anda


Mengelola website memang tidak mudah, namun jika website Anda semakin hari semakin berat tentu tidak akan baik, untuk itu cek secara berkala website Anda melalui tool online seperti gtmetrix. Dengan Anda peduli pada kecepatan situs Anda, maka akan semakin sulit pesaing untuk mengalahkan Anda, score untuk kecepatan situs jika Anda menggunakan gtmetrix harus diatas 80%. Kenapa harus cek kecepatan situs? Perlu Anda ketahui juga, mesin pencari saat ini akan menilai situs dari kecepatan akses & hal ini alih-alih untuk memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik, itu artinya jika situs Anda lambat akan diberikan pengecualian, & apabila pesaing lebih cepat, maka Anda harus terima hasilnya. Bagi pengguna wordpress bisa menggunakan plugin cache untuk mempercepat situs. Itu poin kedua tentang cara mengelola website.

Waspada dengan broken link


Broken link juga salah satu penyebab dari masalah kenapa website Anda bisa turun dari hasil pencarian, semakin banyak broken link yang Anda terima maka akan semakin buruk website Anda di mata mesin pencari. Secara tidak sadar memang broken link menjadi salah satu perihal yang sering kali diabaikan oleh pemilik website yang dampaknya sangat tidak baik. Untuk itu segera perbaiki situs Anda sekarang juga, benahi semua permalink yang menyebabkan broken link. Ini langkah berikutnya untuk mengelola website supaya tidak mudah untuk geser dengan pesaing.

Hindari bounce rate yang tinggi


Jika berbicara tentang bounce rate memang tidak mudah, pasalnya kita tidak tahu bagaimana seorang pengunjung bisa berlama-lama diwebsite kita dan membuka halaman lain, tapi dengan memberikan pengalaman yang lebih baik seperti konten terbaru dengan menautkan konten lama atau memberikan related post dan widget akan memberikan pengguna arahan guna membuka halaman lainnya. Bounce rate juga menjadi masalah jika kita biarkan. Untuk itu usahakan mengurangi bounce rate supaya website bisa terus di serp.

Perbarui versi plugin


Khusus untuk pengguna platform wordpress sering kali tidak menganggap tentang pembaruan plugin atau theme. Ini salah stau perihal yang salah dalam mengelola website, walaupun hal ini tidak memberikan dampak siginifikan untuk seo, tapi dengan update versi terbaru akan mengurangi masalah baru dalam mengelola website. Untuk itu jika Anda melihat plugin ada pembaruan segera lakukan pembaruan agar website tidak terjadi masalah dikemudian hari.

Itulah beberapa poin penting yang sering saya lakukan untuk mengelola website. Jangan terus menerus berfokus pada link building untuk mempertahankan posisi website Anda, tapi berfokuslah pada website kita sendiri, baru setelah itu melakukan hal yang dari luar. Link building tidak selamanya memberikan hal positif untuk situs, cari link yang baik dan natural, ini akan lebih baik dari pada Anda menyepam dari website yang salah.